Macam macam resep masakan bahan makanan dan makanan sehari hari yang bisa menjadi masakan kreatif buat anda praktekkan di dapur kesayangan seperti cilok, nasi goreng, pancake durian

Resep Nasi Goreng Hongkong Istimewa

Resep Nasi Goreng Hongkong Istimewa - Nasi goreng yang satu ini sangatlah berbeda bunda, nasi goreng dengan citarasa Hongkong yang sangat menggoda untuk di buat sendiri di rumah. Cara membuatnya juga sangat mudah bunda, jadi sangat tepat untuk menu sarapan di pagi hari.


Bahan :

  • 3 siung bawang putih, cincang
  • 100 gr daging ayam, potong kotak kecil
  • 150 gr udang kupas
  • 2 buah cabai merah iris
  • 2 batang daun bawang iris
  • 2 butir telur, kocok lepas dengan 1/4 sendok teh garam
  • 6 buah bakso ikan, potong jadi 2 bagian
  • 450 gr nasi dingin
  • 1 sendok teh kecap ikan
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 1 1/2 sendok teh garam
  • 1 sendok teh kecap inggris lokal
  • 1 sendok makan angciu
Cara Membuat Nasi Goreng Hongkong spesial :
  1. Tumis cabai dan bawang putih hingga harum.
  2. Masukkan udang dan juga daging ayam, aduk aduk sampai matang.
  3. Masukkan juga daun bawang, aduk aduk sampai layu.
  4. Tambahkan bakso ikan dan orak arik telur, aduk hingga berbutir butir.
  5. Kemudian tambahkan nasi putih, aduk aduk hingga rata.
  6. Tambahkan kecap ikan, kecap inggris.aduk aduk.
  7. Tambahkan merica bubuk, angciu dan garam. Aduk aduk hingga rata. Angkat dan siap disajikan.
  8. 4 porsi nasi goreng hongkong.
Tag : Nasi Goreng
0 Komentar untuk "Resep Nasi Goreng Hongkong Istimewa"

Back To Top